Tips Memilih Tablet Berkualitas
Tablet atau yang juga disebut sebagai komputer tablet merupakan model gadget terbaru yang dari sisi fungsional tidak jauh berbeda dengan smartphone. Perbedaan antara smartphone dan tablet lebih kepada ukuran fisiknya saja karena untuk sisi fitur kedua gadget ini hampir sama persis. Perbedaan dari sisi fitur hanya pada ketersediaan slot kartu SIM dimana terdapat sejumlah tipe tablet harga ekonomis yang masih belum menggunakan kartu SIM sehingga hanya bisa menggunakan koneksi jaringan Wifi untuk dapat terhubung ke internet.
Sama halnya untuk memilih smartphone, dipihak pengguna yang masih awam dengan tipe gadget yang satu ini mereka mungkin juga tertanya-tanya dalam benak mereka, seperti apa sih kriteria tablet berkualitas itu? lalu bagaimana cara memilih tablet yang berkualitas?. Ya, pertanyaan semacam ini adalah sebuah hal yang wajar bagi pengguna yang masih cukup awam dengan komputer tablet. Nah, pada postingan ini saya akan share beberapa kiat utuk memilih tablet pc yang berkualitas yang sesuai dengan kebutuhan tentunya.
Berikut beberapa tips mendasar dalam memilih tablet jika Anda berencana untuk membeli gadget yang satu ini:
1. Fitur apa yang paling Anda butuhkan?
Misalkan Anda ingin menggunakan tablet tersebut untuk memotret gambar dengan hasil yang cukup bagus, maka pilihlah tablet pc yang memiliki resolusi kamera setidaknya 8MP.
2. Pilihlah tablet dengan dukungan RAM >1GB
RAM adalah salah satu ukuran kinerja sebuah komputer tablet. Jika Anda menginginkan tablet dengan performa yang stabil, maka setidaknya tablet yang akan Anda beli harus sudah didukung RAM berukuran 1GB.
3. Pilih processor quad core atau diatasnya
Selain kapasitas RAM, pertimbangan penting lainnya adalah mengenai jenis processor. Jika Anda akan menggunakan tablet tersebut untuk gaming atau aktivitas berat lainnya, maka jenis processor yang harus Anda pilih setidaknya harus quad-core karena quad-core memiliki performa yang lebih optimal.
4. Pertimbangkan faktor vendor
Ya, ini adalah salah satu pertimbangan terpenting dalam membeli tablet pc. Pilihlah tablet pc pabdikan vendor yang sudah memiliki reputasi baik, dengan demikian secara teori Anda akan terhindar dari potensi mengalami kerugian akibat membeli tablet pc yang tidak bermutu.
5. Seksama dalam membeli tablet second
Jika Anda ingin membeli tablet pc dalam kondisi bekas, maka sebaiknya Anda lebih jelih dalam mencermati kinerja tablet tersebut. Pastikan belum ada kerusakan berarti pada tablet tersebut sehingga Anda tidak akan mengalami kerugian. Ajaklah orang atau sahabat yang sudah paham tentang gadget ini sehingga yang bersangkutan bisa mengenali ukuran masih bagus dan tidaknya tablet yang akan Anda beli.