Beberapa Kelebihan Tablet Android
Android memiliki sejumlah kelebihan, dan hal inilah yang menjadi nilai jual sistem operari yang dikembangkan oleh Google ini. Ada beberapa kelebihan menonjol pada OS Android sehingga kemudian menjadikannya sebagai tipe OS yang sangat diminati.
Jika Anda notabene adalah seorang pengguna Android, mungkin Anda sudah bisa mencerna apa saja kelebihan-kelebihan yang dimiliki oleh Android. Dan bagi Anda yang mungkin belum sempat menggunakan gadget ber-platform Android, berikut ini beberapa kelebihan Android yang mungkin patut untuk Anda ketahui.
1. User friendly
Ya, OS Android terkenal sangat user friendly. Bahkan, mereka yang sebelumnya belum sempat menggunakan Android pun tidak akan kebigungan dengan operasional sistem operasi ini.
2. Dukungan aplikasi
Salah satu penentu nilai jual suatu sistem operasi adalah ditentukan oleh seberapa banyak aplikasi yang mendukung OS tersebut. Android kaya aplikasi, Anda bisa men-download aplikasi Android sesuka Anda via Google Play Store.
3. Performa
Secara keseluruhan loading sistem operasi ini cukup cepat. Hal ini menjadi nilai tambah tersendiri bagi Android, terutama bagi mereka yang menginginkan gadget berkecepatan tinggi.
4. Ringan
OS Android terkenal cukup ringan, dan hal ini menjadikan OS ini bisa berjalan cukup stabil dan optimal selama digunakan oleh user.
5. Kaya fitur
Android juga memiliki berbagai macam fitur default yang cukup menarik. Anda akan serasa sangat nyaman dengan adanya sejumlah fitur penting yang tersedia pada sistem operasi ini.
Itulah beberapa kelebihan Android yang dapat dinikmati oleh para penggunanya. Jika Anda notabene seorang pengguna Android, pastinya Anda sudah memahami apa saja kelebihan-kelebihan yang ditawarkan oleh operating system buatan Google ini.